Cara mengobati mata bintitan – Pernahkah anda mengalami pembengkakan pada area kelopak mata atas atau mata bawah? Penyakit ini dalam bahasa medis disebut hordeolum. Biasanya beberapa orang sering sekali terkena mata bintitan seperti teman saya yang sering sekali terkena penyakit ini. Penyakit ini tidak berbahaya tetapi cukup membuat mata kita bengkak karena adanya infeksi dari bakteri Staphylococcus .Bakteri yang menempel pada area kelopak mata menyebabkan mata anda bengkak dalam waktu tertentu. Untuk mengatasinya maka kami akan berikan beberapa cara alami yang cukup ampuh.
Cara mengobati mata bintitan
1. Lakukan kompresKompres air hangat cukup ampuh dalam mengurangi dan mengecilkan pembengkakan pada mata bintitan. Ambillah handuk atau kain kecil kemudian rendam pada air hangat yang telah anda persiapkan. Peras kain anda tetapi jangan terlalu kering, setelah itu kompres area mata anda dan diamkan sekitar 15 – 20 menit. Lakukan secara rutin sampai anda sembuh.
2. Gunakan bawang putih halus
Bawang putih mudah anda temukan pada dapur ibu anda. Bawang putih memiliki anti bakteri dan dapat membunuh bakteri staphylococcus yang menjadi penyebab timbulnya bintitan. Cobalah anda hancurkan beberapa siung bawang putih hingga sangat halus. Setelah itu oleskan pada area mata anda. Sebaiknya lakukan dalam posisi baring agar mata tidak terkena cairan bawang tersebut..
3. Menggunakan air garam
Cairang garam cukup ampuh dalam hal menghambat pertumbuhan bakteri karena garam dapat membunuh bakteri. Ambillah garam dan campurkan dengan air hangat. Setelah di aduk hingga merata selanjutnya anda tinggal mengompres dengan kain pada area yang sakit karena bakteri tersebut. Diamkan kompres anda minimal 15 menit untuk mempercepat pembunuhan bakteri Staphylococcus
4. Gunakan daun sirih
Ambillah beberapa lembar daun sirih yang segar dan bersih. Rendamlah di dalam air hangat atau anda juga dapat merebusnya hingga mendidih. Setelah itu air hasil rebusannya anda diamkan hingga menjadi hangat kuku. Cuci mata anda menggunakan air daun sirih tersebut dan rasakan efeknya dalam beberapa hari kemudian.
Itulah cara mengobati mata bintitan dengan mudah dan cepat. Selamat mencoba dan jangan lupa untuk selalu meningkatkan daya tahan tubuh agar anda tidak terkena mata bintitan lagi.
0 comments:
Post a Comment