Cara Diet | Cara menghilangkan Jerawat | Cara memutihkan Kulit | Cara Meluruskan Rambut

Monday 24 March 2014

Inilah 4 kebiasaan buruk yang dapat menyebabkan jerawat

Kebiasaan penyebab jerawat – Pembahasan tentang jerawat tidak akan pernah habis karena penyakit jerawat adalah penyakit yang akan diderita hampir semua orang. Sering kita dibuat stres oleh penyakit jerawat ini sebab ia mudah sekali muncul , menghilang dalam waktu lama dan meninggalkan bekas pula membuat kita semakin stres. Namun tahukah anda bahwa ternyata jerawat bisa muncul karena kebiasaan buruk kita sendiri terhadap wajah.

Apa saja kebiasaan yang menyebabkan munculnya jerawat?

1. Malas mencuci muka

Mencuci muka biasanya hanya dilakukaan ketika mandi saja terutama buat pria. Sedangkan wanita biasanya lebih rutin mencuci wajahnya bahkan sebelum tidur. Tahukah anda bahwa kebiasaan malas mencuci muka dapat menyebabkan bakteri mudah tumbuh di wajah sehingga jerawat akan berkembangbiak.

2. Sering memencet jerawat.

Mati satu tumbuh 100 mungkin ungkapan yang cocok bagi anda yang gemar memencet jerawat. Biasanya jerawat semakin dipencet maka akan semakin bertambah jumlahnya. Hal ini disebabkan oleh kemungkinan di bagian kulit anda mengandung bakteri sehingga dapat berpindah dengan mudah ketika jerawat dipencet. Selain itu dapat berpotensi menyebabkan infeksi.

3. Sering mencsrub wajah

Scrub wajah atau menggosok wajah secara berulang kali akan menyebabkan jaringan kulit menjadi tipis sehingga dapat menyebabkan bakteri penyebab jerawat mudah muncul dan berkembangbiak. Niatnya ingin menghilankan jerawat justru menambah jerawat tersebut.

4. Menggunakan alat make up yang kotor

Dalam hal penggunaan alat make up sebaiknya tidak dipakai bersama dengan orang lain karena bisa jadi bakteri dari orang lain menempel pada alat make up dan berpindah sehingga bakteri akan berkembangbiak.

Itulah 4 kebiasaan buruk yang menimbulkan jerawat di bagian wajah anda. Sebaiknya anda hindari semuanya, selamat mencoba dan baca juga Lakukan ini agar jerawat tidak meninggalkan bekas

Inilah 4 kebiasaan buruk yang dapat menyebabkan jerawat Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Fitrah coba

0 comments:

Post a Comment